LAMPUNG77.com – Ketua DPD PDI Perjuangan (PDIP) Lampung, Sudin mengingatkan para kader untuk tidak terlena dengan hasil survei.
Sudin meminta kader PDIP untuk tetap fokus bekerja turun langsung ke masyarakat jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
“Hasil survei mengatakan, PDI Perjuangan selalu berada di nomor atas dan bedanya cukup jauh dengan posisi kedua,” kata Sudin, dalam keterangannya saat menghadiri Rapat Kerja Cabang (Rakercab) III DPC PDIP Lampung Selatan, Sabtu (10/12/2022).
“Tapi kita tidak boleh terlena (hasil survei). Kita harus terus menerus bekerja karena ini yang paling penting,” lanjut Sudin.
Baca Juga:
Survei Charta Politika: PDIP Kuasai Lampung, Disusul Gerindra
Dalam kesempatan tersebut, Sudin juga mengingatkan para kader, terutama yang menjadi anggota legislatif, untuk selalu turun langsung ke tengah-tengah masyarakat.
“Jangan sudah mepet waktu Pemilu, baru turun ke masyarakat. Saya ini kadang diketawain, jadi anggota partai lain bertanya ke saya, Ketua, Pileg masih lama, masih jauh, ngapain sering pulang ke Lampung? Ya saya katakan, karena tanggung jawab dan perintah dari Ketua Umum dan DPP,” ujar Sudin yang juga merupakan Ketua Komisi IV DPR RI.
Sudin mengatakan bahwa kinerja para anggota legislatif akan selalu dipantau langsung, baik itu kehadiran fisik dalam rapat DPR RI, maupun DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota, serta rapat-rapat partai lainnya.
“Saya juga berpesan kepada teman-teman di Kabupaten, mohon maaf, kalian ini bukan anggota DPRD Kecamatan. Oh, itu bukan dapil saya ngapain saya kesana, tidak boleh begitu. Kalian ini anggota DPRD Kabupaten Lampung Selatan, berarti seluruh Kabupaten Lampung Selatan tanggung jawabnya. Begitu juga, dengan teman-teman anggota DPRD Provinsi Lampung. Ini yang penting kita perhatikan, sering turun ke rakyat,” kata Sudin.
“Yang terakhir pesan saya, tolong jangan hanya siap-siap saja, tetapi kita harus lakukan. Satukan perkataan dengan perbuatan, apa yang diucapkan itu dijalankan,” pungkas Sudin yang merupakan legislator asal daerah pemilihan (dapil) Lampung 1.
Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Lampung Selatan, Nanang Ermanto mengatakan pihaknya menargetkan dapat meraih 15 kursi di DPRD Kabupaten Lampung Selatan pada Pileg 2024 mendatang.
Nanang mengajak para kader untuk menjalankan mekanisme partai serta tidak mudah diadu domba dan dipecah belah.
Baca Juga:
Blak-blakan Ketua PDIP Lampung Sudin Soal Target Pilkada hingga Pileg 2024
(Rls/Yar/P1)