Lampung77.com – Tim Nasional (Timnas) U-23 Indonesia berhasil meraih kemenangan atas Timor Leste pada laga kedua pertandingan sepak bola Grup A SEA Games 2022.
Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Selasa (10/5/2022) malam, Indonesia berhasil meraih poin penuh usai menang telak 4-1 atas Timor Leste.
Empat gol kemenangan Garuda Muda masing-masing dilesakkan Egy Maulana Vikri pada menit ke-15, kemudian dua gol dari Witan Sulaeman (52′ dan 76’), serta gol Fachruddin Wahyudi Aryanto pada menit ke-58. Sedangkan Satu-satunya gol balasan Timor Leste dicetak Mouzinho pada menit ke-69.
Kemenangan atas Timor Leste merupakan yang pertama diraih anak asuh Shin Tae-yong di ajang SEA Games 2022 ini. Sebelumnya, pada laga perdana kontra tuan rumah Vietnam, Indonesia takluk tiga gol tanpa balas.
Tiga poin yang didapat atas Timor Leste membuka kans Garuda Muda untuk melaju ke semifinal Sepak Bola SEA Games 2022.
Timnas U-23 Indonesia masih menyisakan dua laga di fase grup A yakni menghadapi Filipina dan melawan Myanmar.
Sementara ini, posisi Indonesia masih terpaku di peringkat empat klasemen grup A dengan mengoleksi 3 poin. Garuda Muda berada di bawah Myanmar, Filipina dan Vietnam.
Berikut ini jadwal pertandingan dua laga terakhir Timnas U-23 Indonesia di fase Grup A SEA Games 2022:
13 Mei 2022 pukul 16.00 WIB: Filipina vs Indonesia U-23
15 Mei 2022 pukul 16.00 WIB: Indonesia vs Myanmar
Berikut daftar klasemen sementara grup A sepak bola SEA Games 2022:
#SEAGAMES31 | ✨MEN'S FOOTBALL ✨
Here's Group A's stadings after Matchday 3!
——–#SEAGames31 #Vietnam2021 pic.twitter.com/t4WXjaBLHT
— ASEAN FOOTBALL (@theaseanball) May 10, 2022
Baca Juga: Hasil Pertandingan Sepak Bola SEA Games: Indonesia Bantai Timor Leste 4-1
(Yar/P1)