LAMPUNG77.com – Polisi terlibat baku tembak dengan komplotan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Bandar Lampung. Para pelaku sempat menembaki polisi saat hendak dilakukan penangkapan.
Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Alfret Jacob Tilukay menjelaskan pengungkapan kasus tersebut bermula pada Selasa (28/1/2025) sekitar pukul 04.00 WIB. Saat itu, petugas Polsek Kedaton yang sedang melakukan patroli rutin melihat 5 orang yang mencurigakan.
Ketika hendak ditangkap, kata Alfret, para pelaku yang diduga terlibat dalam aksi curanmor itu melakukan perlawanan dengan menembakkan senjata api rakitan kepada anggota polisi.
“Anggota kemudian melakukan tindakan tegas terukur yang berujung pada penangkapan dua pelaku beserta dua pucuk senjata api rakitan dan satu unit sepeda motor Honda Beat Street. Sedangkan tiga pelaku lainnya berhasil melarikan diri,” kata Alfret, dalam keterangannya saat konferensi pers di Mapolresta Bandar Lampung, Rabu (29/1/2025).
Menurutnya, Tim Tekab 308 Presisi dan Unit Ranmor lantas melakukan penyelidikan lanjutan. Hasilnya, tiga pelaku yang melarikan diri berhasil ditemukan bersembunyi di sebuah rumah di Jalan Letjend Alamsyah Ratu Prawiranegara, Way Halim, Kecamatan Sukarame.
“Ketika hendak ditangkap, ketiganya melawan. Namun, akhirnya berhasil dibekuk setelah anggota melakukan tindakan tegas,” ujarnya.
Adapun kelima pelaku yakni berinisial TP (23) dan AS (29) yang berperan sebagai eksekutor. Kemudian, DI (23), SO (32), dan WI (29) berperan sebagai pilot atau pemantau situasi di TKP.
“Dalam setiap aksinya, para pelaku menggunakan tiga unit sepeda motor yang berbeda sebagai kendaraan operasional. Mereka juga dilengkapi dengan senjata api rakitan jenis revolver,” ujarnya.
Baca ke halaman selanjutnya >>>