Lampung77.com
Selasa, 13 Januari 2026
  • Headline
  • Terpopuler
  • Wisata
  • Politik
  • Ekonomi
  • Sepak Bola
  • Indeks
No Result
View All Result
Lampung77.com
  • Headline
  • Terpopuler
  • Wisata
  • Politik
  • Ekonomi
  • Sepak Bola
  • Indeks
Lampung77.com
No Result
View All Result
  • Indeks
  • Terpopuler
  • Headline
  • Ekonomi
  • Sepak Bola
  • Wisata
  • Olahraga
  • Politik
  • Hikmah
  • Sosok
  • Entertainment
  • Hukum & Kriminal
  • Galery Foto
Home Lampung

Ribuan Warga Lampung Timur Geruduk TNWK Buntut Konflik Gajah dan Manusia

Andono
Selasa, 13 Januari 2026
in Lampung
A A
Ribuan Warga Lampung Timur Geruduk TNKW

Ribuan warga Lampung Timur menggeruduk Kantor Balai TNKW, Selasa (13/1/2026). (Foto: Andono/Lampung77.com)

LAMPUNG77.com – Ribuan warga geruduk kantor Balai Taman Nasional Way Kambas (TNWK) di Jalan Lintas Timur Sumatera, Kecamatan Labuhan Ratu, Lampung Timur, Selasa (13/1/2025).

Aksi unjuk rasa warga tersebut buntut terus berlangsungnya konflik Gajah TNWK dan manusia hingga menewaskan Kepala Desa Braja Asri, Kecamatan Way Jepara, yang terinjak oleh Gajah karena membantu warga saat menghalau di perladangan.

Dalam orasinya, warga menyampaikan beberapa tuntutan kepada pihak Balai TNWK yang terkesan tidak serius dalam melakukan penanganan konflik antara Gajah dengan warga yang terus berlangsung. Warga menuntut pertanggungjawaban atas kerugian materiil yang diakibatkan konflik Gajah TNWK tersebut.

Baca Juga:
Kades di Lampung Timur Tewas Diserang Gajah Liar

warga menilai bahwa pengelolaan hutan TNWK sangat buruk hingga konflik gajah masih terus terjadi hingga berpuluh-puluh tahun tanpa adanya solusi yang realistis.

“Bukan gajah musuh kami, kelalaian pengelola yang jadi masalah. Hai pegawai TNWK, Polhut, kamu kerjanya ngapain?” teriak Budi, salah satu orator dalam aksi demo di TNWK tersebut.

Baca Juga:
Respons Warga Braja Asri Lampung Timur Usai Kadesnya Tewas Diserang Gajah Liar

“Jika Hutan serius dijaga, maka untuk makan gajah pasti tersedia dan tidak keluar-keluar terus ke perladangan warga,” lanjutnya.

Aksi demo tersebut dikawal oleh pihak Kepolisian dan TNI setempat. Dilokasi, Kapolres Lampung Timur, AKBP Hety Patmawati, bersama Dandim 0429 Letkol Inf Danang Setiaji memantau jalannya aksi damai warga tersebut.

Buntut aksi warga tersebut juga mebuat macet di Jalan Lintas Timur Sumatera. Untuk mengantisipasi, pihak Kepolisian mengalihkan jalan alternatif kepada pihak pengendara yang lewat.

Baca Juga:
Diserang Gajah, Penjual Cilok Terluka dan Dilarikan ke RS di Lampung Timur

Baca berita-berita terbaru setiap hari langsung dari ponselmu. IKUTI SALURAN WHATSAPP LAMPUNG77.com

(AND/P1)

Tag Gajah LiarKonflik Gajah dan ManusiaSerangan GajahTaman Nasional Way KambasTNWKWarga Lampung Timur Geruduk TNKW

BERITA TERKAIT

Warga Desa Braja Asri Lampung Timur Berduka Usai Kadesnya Tewas Diserang Gajah Liar

Respons Warga Braja Asri Lampung Timur Usai Kadesnya Tewas Diserang Gajah Liar

Jumat, 2 Januari 2026
Kades di Lampung Timur Tewas Diserang Gajah Liar

Kades di Lampung Timur Tewas Diserang Gajah Liar

Rabu, 31 Desember 2025
Anak Harimau Sumatera di Way Kambas Lampung

3 Anak Harimau Sumatera Terekam Kamera di Way Kambas Lampung

Sabtu, 29 November 2025
Gajah

Diserang Gajah, Penjual Cilok Terluka dan Dilarikan ke RS di Lampung Timur

Minggu, 10 Agustus 2025
Lihat Selanjutnya

BERITA TERBARU

Siap-siap! Ada Long Weekend Lagi Januari 2026, Cek Tanggalnya

Ribuan Warga Lampung Timur Geruduk TNWK Buntut Konflik Gajah dan Manusia

Nelayan Hilang Terjatuh ke Laut di Lampung Timur

BMKG: Ini Wilayah Lampung Berpotensi Hujan dan Angin Kencang pada 13-14 Januari 2026

Penyelundupan Sabu 122,5 Kg dalam Tumpukan Jengkol Digagalkan di Bakauheni Lampung

Hasil PSBS Vs Bhayangkara FC: Badai Pasifik Hancurkan The Guardians 4-1

Harga Emas 24 Karat di Bandar Lampung Hari Ini Senin 12 Januari 2026

Lihat Selanjutnya
Lampung77.com

© 2025 Lampung77.com

  • Tentang Kami
  • Media Siber

Tetap Terhubung

No Result
View All Result
  • Indeks
  • Terpopuler
  • Headline
  • Ekonomi
  • Sepak Bola
  • Wisata
  • Olahraga
  • Politik
  • Hikmah
  • Sosok
  • Entertainment
  • Hukum & Kriminal
  • Galery Foto

© 2025 Lampung77.com