Pada kesempatan itu, Dansat Brimob mewakili jajarannya menyampaikan permohonan maaf kapada seluruh masyarakat Kampung Buyut Udik serta keluarga korban atas insiden tersebut.
“Kami sangat menyayangkan kejadian keributan ini. Yang mana olahraga seharusnya menjadi ajang silaturahmi malah berakhir dengan terjadinya keributan,” kata Dansat Brimob.
Pihaknya berjanji untuk memberikan pelayanan pengobatan gratis bagi para korban hingga sembuh dan semoga korban cepat diberikan kesembuhan.
Dansat Brimob juga menegaskan bahwa akan segera melakukan investigasi dan pemeriksaan terhadap para personelnya yang terlibat keributan sebagai upaya agar dapat melakukan penegakan hukum sesuai ketentuan hukum yang berlaku.
Selain pengobatan gratis, Dansat Brimob juga turut memberikan tali asih kepada 4 orang korban yang terluka.
“Kami berharap, ke depannya dengan kejadian ini dapat memberikan hikmah untuk menjalin silaturahmi yang lebih baik lagi,” pungkasnya.
Baca Juga: Anggota TNI Ditikam di Bandar Lampung, Dua Orang Ditangkap Polisi
(Yar/P1)