Lampung77.com
Senin, 12 Januari 2026
  • Headline
  • Terpopuler
  • Wisata
  • Politik
  • Ekonomi
  • Sepak Bola
  • Indeks
No Result
View All Result
Lampung77.com
  • Headline
  • Terpopuler
  • Wisata
  • Politik
  • Ekonomi
  • Sepak Bola
  • Indeks
Lampung77.com
No Result
View All Result
  • Indeks
  • Terpopuler
  • Headline
  • Ekonomi
  • Sepak Bola
  • Wisata
  • Olahraga
  • Politik
  • Hikmah
  • Sosok
  • Entertainment
  • Hukum & Kriminal
  • Galery Foto
Home Sepak Bola

Hasil Persib Vs Persija 1-0, Maung Bandung Juara Paruh Musim Super League 2025/2026

Lampung77
Minggu, 11 Januari 2026
in Sepak Bola
A A
Persib Bandung

Persib Bandung. (Foto: Istimewa)

LAMPUNG77.com – Persib Bandung meraih kemenangan atas Persija Jakarta 1-0 pada laga pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026. Dengan hasil ini, Maung Bandung menjadi juara paruh musim Super League musim ini.

Pada laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Minggu (11/1/2026), gol tunggal kemenangan Persib Bandung dicetak Beckham Putra pada menit ke-5.

Tambahan tiga poin membawa Persib Bandung ke puncak klasemen menggeser Borneo FC dengan 38 poin. Maung Bandung unggul satu poin dari Borneo FC di posisi kedua dan tiga poin dari Persija Jakarta di peringkat ketiga.

Jalannya Pertandingan

Jalannya pertandingan Persib vs Persija berlangsung sengit sejak kickoff. Berdasarkan data statistik, tim tamu Persija unggul dalam penguasaan bola dengan 57% berbanding milik Persib 43%.

Sedangkan dari sisi agresivitas, Persib unggul dengan total melepaskan 9 tembakan dan 4 di antaranya tepat sasaran atau on target. Sedangkan Persija total membuat 7 tembakan dan 4 yang tepat sasaran.

Persib berhasil unggul 1-0 saat laga baru berusia 5 menit. Adalah Beckham Putra yang mencatatkan namanya di papan skor. Gol berawal dari umpan silang Berguinho dari sisi kiri pertahanan Persija. Bola sebenarnya berhasil dihalau pemain belakang Persija. Namun, bola justru jatuh ke dekat Beckham Putra yang langsung melepaskan sepakan kaki kanan dan tanpa mampu dibendung kiper Persija, Carlos Eduardo.

Tertinggal satu gol, Persija langsung merespons dengan meningkatkan intensitas serangan. Sejumlah peluang didapat Macan Kemayoran untuk menyamakan skor melalui tendangan Maxwell, namun masih bisa dimentahkan kiper Persib, Teja Paku Alam. Begitu juga dengan peluang dari Allano melalui sepakan keras dari luar kotak penalti dimana bola masih membentur tiang gawang. Hingga turun minum skor 1-0 untuk Persib tidak berubah.

Di babak kedua, Persija kian tampil impresif untuk mengejar ketertinggalan. Di awal-awal laga, Macan Kemayoran pun langsung mendapat peluang melalui sundulan Van Basty Sousa. Namun, lagi-lagi, Teja Paku Alam berhasil memementahkan peluang tim tamu.

Di tengah serangan bergelombang yang dilakukan Persija, petaka malah mengampiri Macan Kemayoran di menit ke-53. Bruno Tubarao mendapat kartu merah karena melakukan pelanggaran terhadap Beckham Putra. Persija pun harus bermain dengan 10 pemain.

Tekanan kubu Persija pun mulai sedikit menurun. Sebaliknya, sejumlah peluang didapat Persib untuk menambah gol di antaranya melalui tendangan Ramon Tanque dan Adam Alis. Namun, berhasil digagalkan Carlos Eduardo. Hingga laga usai, skor 1-0 untuk kemenangan Persib Bandung pun tidak berubah.

Susunan Pemain

Persib Bandung (4-3-3): Teja Paku Alam; Kakang Rudianto, Julio Cesar, Patricio Matricardi, Dewangga; Eliano Reijnders, Marc Klok, Thom Haye; Beckham Putra, Uilliam Barros, Berguinho

Pelatih: Bojan Hodak

Persija Jakarta (4-3-3): Carlos Eduardo; Rizky Ridho, Jordi Amat, Thales Lira, Bruno Tubarao; Dony Tri Pamungkas, Van Basty Sousa, Hanif Sjahbandi; Allano Lima, Eksel Runtukahu, Maxwell Souza

Pelatih: Mauricio Souza

Baca Juga:
Jadwal Super League Pekan Ini: Bhayangkara FC Tandang ke PSBS, Persib Jamu Persija

(Yar/P1)

Tag Hasil Persib Vs PersijaPersibPersib BandungPersib Bandung Juara Paruh MusimPersib Vs PersijaPersijaPersija JakartaSuper League

BERITA TERKAIT

Pemain Persib Bandung Ramon Tanque dan Thom Haye

Jadwal Siaran Langsung dan Prediksi Susunan Pemain Persib Vs Persija Hari Ini

Minggu, 11 Januari 2026
Bhayangkara Presisi Lampung FC

Bursa Transfer Super League: Bhayangkara Presisi Lampung FC Datangkan Henry!

Jumat, 9 Januari 2026
BRI Super League

Jadwal Super League Pekan Ini: Bhayangkara FC Tandang ke PSBS, Persib Jamu Persija

Rabu, 7 Januari 2026
Super League 2025/2026

Klasemen Super League Usai Bhayangkara FC Lumat Dewa United, Persib Imbang Lawan Persik

Senin, 5 Januari 2026
Lihat Selanjutnya

BERITA TERBARU

Update Jadwal Kapal Eksekutif Bakauheni Merak pada 11-13 Januari 2026

Hasil Persib Vs Persija 1-0, Maung Bandung Juara Paruh Musim Super League 2025/2026

Jadwal Siaran Langsung dan Prediksi Susunan Pemain Persib Vs Persija Hari Ini

Harga Emas 24 Karat di Bandar Lampung Pecahkan Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah

Info Cuaca BMKG, Hujan Lebat Guyur 13 Wilayah Lampung Hari Ini

HUT ke-53, PDIP Lampung Bagikan Puluhan Nasi Tumpeng

BKSDA Turun ke Lokasi Dugaan Munculnya Harimau di Lampung Timur, Ini Hasilnya

Lihat Selanjutnya
Lampung77.com

© 2025 Lampung77.com

  • Tentang Kami
  • Media Siber

Tetap Terhubung

No Result
View All Result
  • Indeks
  • Terpopuler
  • Headline
  • Ekonomi
  • Sepak Bola
  • Wisata
  • Olahraga
  • Politik
  • Hikmah
  • Sosok
  • Entertainment
  • Hukum & Kriminal
  • Galery Foto

© 2025 Lampung77.com