Lampung77.com – Hasil perempat final Liga Champions 2021-2022, Real Madrid melaju ke semifinal, sementara Bayern Munechen tersingkir.
Real Madrid melangkah ke semifinal usai menang dramatis lewat babak perpanjangan waktu atas Chelsea pada leg II di Santiago Bernabeu, Rabu (13/4/2022) dini hari.
Madrid yang unggul 3-1 pada leg I di markas Chelsea pada pekan lalu, harus berjuang ekstra keras menghadapi perlawanan sengit The Blues –julukan Chelsea.
Chelsea membuka keunggulan pada menit ke-15 melalui gol yang dicetak Mason Mount. Skor 0-1 untuk Chelsea bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Chelsea berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 lewat gol Antonio Ruediger.
Asa The Blues untuk melangkah keempat besar sempat terbuka saat Timo Warner membawa Chelsea unggul 3-0 pada menit ke-75.
Namun, lima menit kemudian atau pada menit ke-80, Rodrygo akhirnya berhasil mencetak gol dan membuat tuan rumah Real Madrid memperkecil kedudukan menjadi 3-1 yang bertahan hingga laga usai.
Laga kemudian dilanjutkan dengan babak perpanjangan waktu. Pada masa extra time, Karim Benzema keluar sebagai pahlawan Real Madrid. Ia memastikan Madrid lolos ke semifinal lewat golnya pada menit ke-96 atau satu menit saat laga ekstra time baru berlangsung.
Keunggulan agregat 5-4 Real Madrid atas Chelsea tersebut bertahan hingga laga usai. Real Madrid pun sukses melangkah ke semifinal Liga Champions.
Sementara itu, di laga perempat final Liga Champions lainnya, klub raksasa Jerman, Bayern Muenchen harus tersingkir. Muenchen kalah agregat 2-1 atas wakil Spanyol, Villareal.
Berlaga di Stadion Alianz Arena, Muenchen hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan The Yellow Submarine –julukan Villareal.
Bayern Muenchen unggul lebih dahulu melalui gol yang dilesakkan Robert Lewandowski pada menit ke-52. Namun, Villareal berhasil membalasnya lewat gol penyeimbang yang dicetak Samuel Chukwueze. Skor 1-1 bertahan hingga laga usai.
Dengan hasil ini, Villareal melangkah ke semifinal Liga Champions dengan kemenangan agregat 2-1 atas Bayern Muenchen. Sebelumnya, pada leg I, Villareal menang dengan skor 1-0.
Baca Juga: Hasil Liga Champions: Madrid Bungkam Chelsea, Villareal Taklukan Muenchen
(Yar/P1)