LAMPUNG77.com – Ketua DPD Gerindra Lampung Rahmat Mirzani Djausal menyalurkan hak pilihnya pada Pemilu 2024 di TPS 004 Rawalaut, Enggal, Bandar Lampung, Rabu (14/2/2024).
Mirza –sapaan Rahmat Mirzani Djausal– datang ke TPS bersama keluarga yakni sang Ayah Faisol Djausal yang juga Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Lampung. Serta, sang Ibu Yurtati dan istrinya Purnama Wulan Sari.
Mirza dan keluarga datang ke TPS 004 Rawalaut pada sekitar pukul 10.00 WIB. Mirza dan keluarga tampak kompak memakai baju berwarna biru muda.
Baca Juga: Doa Purnama Wulan Sari untuk Rahmat Mirzani Djausal, Menyentuh Hati Banget!
Ditemui wartawan usai mencoblos, Mirza Mengaku menyerahkan nasib Gerindra dan Prabowo kepada rakyat.
“Alhamdulillah kita bersyukur semua proses demokrasi yang telah dilalui Gerindra, Pak Prabowo dan seluruh kadernya bisa berjalan lancar, damai, dan tentram,” kata Mirza.
“Kami sudah menyerahkan nasib Gerindra, nasibnya Pak Prabowo kepada rakyat. Kita lihat nanti bagaimana pilihan rakyat ke depan,” lanjutnya.
Sementara itu, Ketua TKD Prabowo-Gibran Lampung, Faisol Djausal mengatakan pihaknya optimistis pasangan nomor urut 2 di Pilpres 2024 dapat menang satu putaran.
“Semua usaha sudah kita lakukan, semua sudah kita laksanakan, targetnya Insyaallah satu putaran. Semoga kondusif, lancar, biar kita bisa cepat membangun,” ujarnya.
Sementara itu, dari informasi yang diperoleh, usai menyalurkan hak suaranya di TPS, Ketua Gerindra Lampung bersama Ketua TKD Prabowo-Gibran Lampung dan jajaran tim pemenangan akan memantau Quick Qount atau Hitung Cepat hasil Pemilu 2024 di Seketariat TKD Prabowo-Gibran Lampung, Jalan Gatot Subroto, Bandar Lampung.
Baca Juga: Rahmat Mirzani Djausal Ungkap Sinyal Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran
(Yar/P1)