Lampung77.com – Kebakaran rumah terjadi di Kecamatan Labuhan Maringgai, Lampung Timur, Sabtu (19/2/2022) sore.
Rumah tersebut diketahui merupakan kediaman Zulkarnain (30), warga Dusun 06, Desa Maringgai.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun, satu unit sepeda motor Honda Supra Fit dan lemari berisi pakaian hangus dilalap api. Kerugian ditaksir mencapai Rp 10 juta.
Informasi yang dihimpun, kobaran api diketahui warga pada pukul 15.30 WIB. Padahal, sebelumnya kondisi cuaca di wilayah tersebut usai turun hujan lebat.
Komandan Regu (Danru) Pemadam Kebakaran (Damkar) wilayah Bandar Sribhawono, Agus Darmawan mengatakan timnya mendapatkan informasi kebakaran itu sekitar pukul 16.30 WIB.
Usai mendapat informasi tersebut, pihaknya bersama 4 anggota langsung menuju ke lokasi kejadian dengan menggunakan satu unit mobil pemadam kebakaran.
“Dibantu warga dan kepolisian setempat, api dapat dipadamkan sekitar pukul 17.30 WIB,” kata Agus Darmawan.
Kanitres Polsek Labuhan Maringgai, Bripka Toni Saputra mengatakan kebakaran itu diduga akibat korsleting listrik.
“Dugaan sementara api berasal dari konsleting listrik sehingga membakar ruang kamar korban hingga menjalar keatap rumah,” kata Bripka Toni Saputra.
Baca Juga: Kebakaran di Pasar Way Jepara Lampung Timur, Dua Kios Hangus Dilalap Api
(Andono/P1)