LAMPUNG77.com – Pencurian sepeda motor terjadi di parkiran Rumah Makan Sambel Seruit Bu LIN, Jalan Letjend Ryacudu, Sukarame, Bandar Lampung.
Aksi pelaku saat mencuri sepeda motor tersebut terekam kamera Closed Circuit Television (CCTV) yang berada di lokasi rumah makan tersebut.
Informasi yang diperoleh, peristiwa pencurian itu terjadi pada Minggu (23/2/2025) lalu, sekitar pukul 22.11 WIB. Sepeda motor Honda Beat warna biru tahun 2022 dengan nomor polisi BE-2821-AGW milik Novalia Sari raib digondol pelaku pelaku.
Atas kejadian itu, Novalia Sari telah melaporkan kasus ini ke Polsek Sukarame pada 3 Maret 2025 dengan Nomor Laporan Polisi LP/B/135/III/2025/LPG/RESTA BL/SEKTOR SKM.
Dari rekaman CCTV, terlihat seorang pria mencurigakan mendekati motor yang sedang terparkir. Pelaku kemudian dengan cepat membawa kabur sepeda motor tersebut.
Novalia meminta kepada aparat kepolisian untuk bisa segera melakukan identifikasi dan menangkap pelaku.
“Saya berharap polisi bisa segera menangkap pelakunya. Dan bagi masyarakat yang punya informasi keberadaan kendaraan tersebut, saya berharap untuk bisa melapor ke Polsek Sukarame,” ujarnya.
“Saya juga berharap agar polisi bisa meningkatkan patroli di malam hari, Khususnya di tempat-tempat yang rawan kejahatan,” pungkas Novalia.
Baca Juga: Bripka Agus Ungkap Detik-detik Baku Tembak dengan Pelaku Curanmor di Bandar Lampung
(Yar/P1)