LAMPUNG77.com – Sejumlah informasi yang diberitakan dalam sepekan terakhir beberapa diantaranya cukup banyak mendapat perhatian pembaca dan menjadi berita terpopuler. Berita apa saja?
Berita terpopuler sepekan terakhir ini yaitu kronologi pembunuhan pengusaha asal Bandar Lampung di Bekri, Lampung Tengah.
Selain itu, ada pula berita mengenai informasi harga emas 24 karat di Bandar Lampung, serta informasi tentang tempat-tempat makan bakso di Bandar Lampung.
Dua berita terpopuler lainnya yaitu potret terbaru penyanyi cantik Memes Prameswari, dan terakhir informasi tentang profil Kapolda Lampung Irjen Akhmad Wiyagus.
Berikut ini selengkapnya 5 berita terpopuler di Lampung77.com dalam sepekan terakhir:
1. Pembunuhan Pengusaha di Lampung
Tim gabungan Resmob Polda Lampung dan Tekab 308 Polres Lampung Tengah berhasil mengungkap kasus pembunuhan berencana terhadap Tarmizi (57), pengusaha asal Bandar Lampung, di area Bukit Danau Bekri, Kecamatan Bekri, Lampung Tengah.
Hanya dalam waktu tiga hari, 4 orang pelaku berhasil diamankan polisi. Keempatnya yakni seorang wanita berinisial FK (21) alias Caca alias Chelsea, BG (22), AT (17) dan AD (18).
Kapolres Lampung Tengah, AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya menjelaskan kronologi pembunuhan terhadap korban.
Menurut Kapolres, saat merencanakan pembunuhan terhadap Tarmizi, FK yang merupakan kekasih gelap korban bersekongkol dengan pacarnya BG (22), seorang mahasiswa sebuah perguruan tinggi swasta di Bandar Lampung, warga Kecamatan Bekri, Lampung Tengah. Serta, dibantu adik kandung BG yaitu AT (17), dan seorang rekan AT berinisial AD (18), warga Kecamatan Natar, Lampung Selatan. Berita selengkapnya: BACA DISINI
Baca Juga: Pembunuhan Pengusaha di Lampung Didalangi Pacar Gelap, Ini Motifnya
Baca Juga: 4 Pelaku Pembunuhan Pengusaha Asal Bandar Lampung di Bekri Lamteng Ditangkap Polisi
2. Harga Emas di Bandar Lampung
Informasi harga emas 24 karat pada perdagangan di Bandar Lampung pertengahan pekan lalu atau Rabu, 29 Juni 2022, juga cukup banyak menyita perhatian pembaca.
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Toko Mas Ceria di Jalan Pemuda (Pasar Tengah), Tanjungkarang, Bandar Lampung, harga emas 24 karat pada pertengahan pekan lalu berada di angka Rp 880 ribu/gram.
Harga emas 24 karat tersebut stagnan atau tidak berubah sejak Selasa, 14 Juni 2022, lalu. Berita selengkapnya: BACA DISINI
3. Tempat Makan Bakso di Bandar Lampung
Bakso merupakan salah satu kuliner yang cukup populer di Kota Bandar Lampung. Terdapat sejumlah tempat makan bakso yang berada di Ibukota Provinsi Lampung ini.
Selain memberikan suasana yang nyaman, sejumlah tempat bakso di Bandar Lampung juga menawarkan sensasi cita rasa yang enak alias maknyus.
Untuk harga bakso di sejumlah tempat di Bandar Lampung relatif terjangkau yakni mulai dari Rp15 ribu sampai Rp22 ribu per porsi.
Simak selengkapnya 5 rekomendasi tempat makan bakso yang bisa Anda kunjungi di Kota Bandar Lampung. Berita selengkapnya: BACA DISINI
4. Potret Terbaru Memes Prameswari
Memes Prameswari mencuri perhatian netizen. Ia mengunggah sejumlah foto terbarunya di Instagram.
Seperti dilihat di Instagramnya @memes_prameswari, Jumat (1/7/2022), penyanyi cantik bernama lengkap Citragama Prameswari ini mengunggah 5 foto terbarunya.
Dalam foto-foto tersebut, Memes Prameswari tampil simpel dengan berpakaian casual berwarna merah.
Memes Prameswari tampak berpose dengan sejumlah gaya seperti dengan posisi tangan di dagu hingga memegang rambut. Penampilan Gadis kelahiran Gresik, Jawa Timur, itu pun terlihat semakin mempesona. Berita selengkapnya: BACA DISINI
5. Profil Kapolda Lampung Irjen Akhmad Wiyagus
Irjen Akhmad Wiyagus resmi menjabat Kapolda Lampung. Akhmad Wiyagus dilantik Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Rabu (29/6/2022) kemarin.
Irjen Akhmad Wiyagus menjabat Kapolda Lampung menggantikan Irjen Pol Hendro Sugiatno yang dimutasi di luar struktural Polri yaitu di Kementerian Perhubungan.
Kapolda Lampung Irjen Akhmad Wiyagus tiba di Mapolda Lampung pada Kamis (30/6/2022). Kedatangannya disambut dengan tradisi pedang pora oleh para perwira kepolisian serta disambut Polisi Cilik (Pocil) yang memakaikan selendang tapis.
Sebelum menjabat sebagai Kapolda Lampung, Irjen Akhmad Wiyagus sebelumnya merupakan Kapolda Gorontalo. Berita selengkapnya: BACA DISINI
Baca Juga Berita Terpopuler Pekan Sebelumnya: Fakta Motor Ditilang di Dealer, Harga Emas, hingga Jadwal Kapal Bakauheni-Merak
(Tim/Yar/P1)