LAMPUNG77.com – Tim kampanye capres dan cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, gencar menggelar Konser Gebyar Indonesia Maju di sejumlah wilayah Lampung.
Sejak awal masa kampanye sampai sejauh ini, gelaran Konser Gebyar Indonesia Maju Prabowo-Gibran berlangsung meriah dan selalu ramai dipadati ribuan warga. Mulai di Bandar Lampung, Lampung Selatan, Lampung Timur, Tulang Bawang, hingga Lampung Tengah, para warga kerap membeludak.
Konser Gebyar Indonesia Maju tersebut rencananya digelar di 20 titik yang tersebar di wilayah Lampung. Jumlah lokasi pelaksanaan konser tersebut bertambah 5 titik dari rencana awal 15 lokasi. Selain 20 titik tersebut, sebelumnya juga telah digelar Konser Riang Gembira Koplo Gemoy yang menghadirkan Jono-Joni di dua lokasi yakni di PKOR Way Halim Bandar Lampung dan Natar, Lampung Selatan.
“(Konser Gebyar Indonesia Maju Prabowo-Gibran) diadakan di 20 titik di wilayah Lampung. Kami melihat antusias yang luar biasa dari masyarakat. Ini persembahan Prabowo-Gibran untuk masyarakat Lampung,” kata Ketua DPD Gerindra Lampung, Rahmat Mirzani Djausal.
“Ini adalah cara Prabowo-Gibran untuk menghibur masyarakat agar menurunkan suhu Pilpres sehingga bisa berlangsung dengan damai dan riang gembira. Seperti arahan Pak Prabowo, tidak ada saling menjelekkan. Kita ingin mengajak masyarakat happy happy aja, dengan riang gembira,” lanjut Rahmat Mirzani Djausal yang juga Dewan Pengarah TKD Prabowo-Gibran Lampung.
Lantas, seperti apa momen saat ribuan warga padati konser Gebyar Indonesia Maju Prabowo-Gibran di Lampung? Lihat selengkapnya foto-foto di atas.
Baca Juga: Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran Menggema di Trimurjo Lampung Tengah
Baca JUga: Konser ‘Gebyar Indonesia Maju’ Prabowo-Gibran di Lampung Timur Membeludak
Baca Juga: Puluhan Ribu Orang Padati Konser Koplo Gemoy Prabowo-Gibran di Lampung
(Tim/Yar/P1)