Lampung77.com
Selasa, 1 Juli 2025
  • Headline
  • Terpopuler
  • Wisata
  • Politik
  • Ekonomi
  • Sepak Bola
  • Entertainment
  • Indeks
No Result
View All Result
Lampung77.com
  • Headline
  • Terpopuler
  • Wisata
  • Politik
  • Ekonomi
  • Sepak Bola
  • Entertainment
  • Indeks
Lampung77.com
No Result
View All Result
  • Terpopuler
  • Headline
  • Politik
  • Ekonomi
  • Wisata
  • Sepak Bola
  • Olahraga
  • Hikmah
  • Sosok
  • Entertainment
  • Hukum & Kriminal
  • Galery Foto
  • Indeks
Home Headline

Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal Larang Sekolah Tahan Ijazah-Pemotongan Dana PIP

Disdikbud Lampung akan memberikan sanksi tegas bagi sekolah yang melanggar

Iyar Jarkasih
Minggu, 23 Februari 2025
in Headline, Lampung
A A
Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal

Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal. (Foto: Istimewa)

ADVERTISEMENT

LAMPUNG77.com – Gubernur Lampung, Rahnat Mirzani Djausal, memberikan instruksi terkait larangan sekolah menahan ijazah siswa, pemotongan dana Program Indonesia Pintar (PIP), serta tidak boleh mewajibkan siswa mengikuti study tour yang memberatkan wali murid.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Lampung, Thomas Amirico, dalam acara pembinaan kepala sekolah dan guru SMAN, SMKN, serta SLBN di GOR Wayhandak, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, Sabtu (22/2/2025).

Dalam keterangan tertulis yang diterima, Minggu (23/2/2025), Thomas menegaskan Disdikbud Lampung akan memberikan sanksi tegas kepada satuan pendidikan, kepala sekolah, dan guru yang tidak mematuhi instruksi Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal, tersebut.

“Gubernur meminta Disdikbud Lampung mengambil langkah nyata dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Seluruh satuan pendidikan tidak boleh lagi menahan ijazah siswa, melakukan pemotongan dana PIP, dan study tour yang memberatkan orang tua,” kata Thomas.

Selain memastikan kepatuhan terhadap instruksi tersebut, Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal juga menetapkan target inovasi yang harus dicapai oleh satuan pendidikan.

Baca Juga: Profil Rahmat Mirzani Djausal, Gubernur Lampung 2025-2030

Target ini mencakup peningkatan prestasi akademik, pembinaan karakter siswa, serta pengembangan sarana dan prasarana sekolah secara berkala melalui program *before-after*.

“Saya ingin melihat bagaimana capaiannya, bagaimana kondisi sekolah sebelum dan setelah ada peningkatan. Begitu juga dengan akademiknya, harus ada progres setiap tahun,” ujar Thomas.

Selain itu, uji kompetensi kepala sekolah juga akan dilaksanakan untuk menilai kualitas kepemimpinan mereka.

“Saya akan mengecek langsung bagaimana kepala sekolah memimpin dan berkomunikasi dengan guru-guru. Mereka yang memang memiliki kinerja baik akan kita dukung penuh,” tambahnya.

Thomas menekankan bahwa kegiatan pembinaan ini juga merupakan ajang sosialisasi terhadap kebijakan gubernur serta target inovasi pendidikan. Ia berharap seluruh pemangku kepentingan dapat memahami dan menjalankan kebijakan tersebut dengan penuh tanggung jawab.

“Kami hadir bukan sebagai ancaman, tetapi sebagai mitra dan sahabat. Mari bersama-sama mencari solusi terbaik dan bersinergi untuk meningkatkan mutu pendidikan di Lampung,” pungkasnya.

Baca Juga: Pilgub Lampung 2024: Ini Visi Misi dan 18 Program Kerja Mirza-Jihan, Apa Saja?

(Rls/Yar/P1)

Tags: Dana PIPGubernur Lampung Larang Sekolah Tahan Ijazah SiswaGubernur Lampung Rahmat Mirzani DjausalIjazah SiswaKadisdikbud Lampung Thomas AmiricoStudy Tour

BERITA TERKAIT

Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal Bertemu Menperin Agus Gumiwang

Bertemu Menperin, Gubernur Mirza Dorong Hilirisasi Komoditas Unggulan Lampung

Sabtu, 28 Juni 2025
Ekspor Lampung

Lampung-Jateng-Kepri-Malut Kolaborasi Perkuat Jalur Ekspor ke Singapura

Minggu, 15 Juni 2025
Gubernur Lampung Hapus Uang Komite Sekolah

Ragam Respons Warganet Soal Gubernur Lampung Hapus Uang Komite Sekolah

Minggu, 8 Juni 2025
Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal hapus uang komite sekolah

Gubernur Lampung Hapus Uang Komite SMA, SMK dan SLB Negeri

Kamis, 5 Juni 2025
Lihat Selanjutnya

BERITA LAINNYA

Kemarau

Kemarau Basah Masih Melanda, Begini Kondisi Curah Hujan di Lampung Juli 2025

Lampung77
Selasa, 1 Juli 2025

LAMPUNG77.com - Fenomena kemarau basah diprediksi masih akan melanda wilayah Lampung. Lantas, seperti apa kondisi tingkat curah hujan di Lampung...

Harga Beras di Lampung

Pedagang Beras di Lampung Ketar-ketir, Penjualan Macet Gegara Harga Mahal dan Langka!

Lampung77
Selasa, 1 Juli 2025

LAMPUNG77.com - Pedagang beras di Lampung kini tengah ketar-ketir. Penjualan mereka macet gegara harga mahal dan langka. Pemilik Toko Beras...

Harga Emas di Lampung

Harga Emas 24 Karat di Bandar Lampung Akhirnya Rebound Hari Ini Selasa 1 Juli 2025

Lampung77
Selasa, 1 Juli 2025

LAMPUNG77.com - Harga emas perhiasan 24 Karat di Bandar Lampung akhirnya rebound atau kembali bergerak naik pada perdagangan hari ini,...

Cuaca Ekstrem

Cuaca Lampung Hari Ini 1 Juli 2025: Awas Hujan Petir-Angin Kencang, Ini Wilayahnya!

Lampung77
Selasa, 1 Juli 2025

LAMPUNG77.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan prakiraan cuaca di wilayah Lampung pada hari ini, Selasa 1 Juni...

Harga BBM

Resmi! Harga BBM Pertamina di Lampung Naik Mulai 1 Juli 2025

Lampung77
Selasa, 1 Juli 2025

LAMPUNG77.com - PT Pertamina kembali melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) nonsubsidi mulai hari ini, Selasa 1 Juli 2025....

Lihat Selanjutnya
Lampung77.com

© 2025 Lampung77.com

  • Tentang Kami
  • Media Siber

Tetap Terhubung

No Result
View All Result
  • Terpopuler
  • Headline
  • Politik
  • Ekonomi
  • Wisata
  • Sepak Bola
  • Olahraga
  • Hikmah
  • Sosok
  • Entertainment
  • Hukum & Kriminal
  • Galery Foto
  • Indeks

© 2025 Lampung77.com