LAMPUNG77.ID – Kinar Resto merupakan salah satu rekomendasi tempat makan keluarga di Bandar Lampung. Disini, kamu bisa menghabiskan family time berkualitas dan mengesankan bareng orang-orang tercinta.
Di Kinar Resto terdapat beragam sajian kuliner yang nyummy. Tempat makan yang satu ini cocok untuk kulineran bareng keluarga. Selain tempatnya yang luas, suasana di Kinar Resto pun nyaman, bersih, dan sejuk.
Baca Juga: 3 Tempat Makan di Bandar Lampung yang Enak dan Nyaman, Cocok Dikunjungi Bersama Keluarga
Lokasi Kinar Resto ini berada tidak jauh dari pusat Kota Bandar Lampung. Untuk menuju tempat makan ini terdapat sejumlah akses yang dapat kamu lewati.
Kamu bisa menuju Kinar Resto di antaranya melalui Jalan Pramuka kemudian melewati Jalan Teuku Cik Ditiro dan Jalan Raden Imba Kesuma Ratu. Akses jalan lainnya untuk menuju Kinar Resto, Anda juga bisa melalui Jalan Haji Agus Salim maupun dari arah Batuputu.
Di Kinar Resto, terdapat area parkir yang cukup luas. Selain itu, di sini terdapat pilihan tempat untuk makan, mulai dari prasmanan, hingga lesehan. Selain itu, di Kinar Resto kamu juga bisa menikmati kuliner sambil mendengarkan hiburan musik seperti akustik dan organ di waktu-waktu tertentu.
Supervisor Kinar Resto, Tri Utomo Martadynata mengatakan jam buka Kinar Resto yakni mulai pukul 10.00 WIB – 21.00 WIB saat weekday. Sedangkan saat weekend, jam bukanya yakni mulai pukul 10.00 WIB – 22.00 WIB.
Menurut Tri Utomo pengunjung bisa datang langsung atau lebih dahulu melakukan reservasi sebelum datang ke Kinar Resto.
“Pengunjung bisa datang langsung atau melakukan reservasi. Kalau untuk weekend, kami sarankan untuk reservasi lebih dahulu,” ujar Tri Utomo, baru-baru ini.
Menu di Kinar Resto
Tri Utomo mengungkapkan para pengunjung dapat menikmati beragam menu kuliner yang terbuat dari bahan-bahan fresh. Menurutnya, kualitas bahan hingga proses memasak juga disajikan dengan selalu memperhatikan kebersihannya.

Sejumlah menu yang menjadi unggulan dan favorit di Kinar Resto diantaranya ikan patin bakar yang disajikan di dalam bambu. Selain itu, ada gurame bakar, cumi goreng tepung, iga bakar ala Kinar, udang dabu-dabu, ikan gurame asam manis, sapi lada hitam, ayam cabai hijau, hingga ada pula sop buntut goreng.
Baca Juga: Mencicipi Ikan Patin Bakar Bambu Ala Kinar Resto, Nyummy!
“Untuk menu best seller yang menjadi khas adalah spesial ikan patin bakar bambu. Menu kuliner ini dibuat dari ikan patin segar dengan bumbu pepes dan dibakar spesial pakai bambu. Selain itu, masih banyak menu-menu best seller lainnya seperti iga bakar dan berbagai olahan dari ikan gurame,” ujarnya.
Di Kinar Resto, kamu juga bisa memilih sejumlah paket menu. Di antaranya, Paket Best Seller, Reunion, Seafood Lovers, Arisan, Meeting, dan Birthday. Kemudian, ada pula Menu Buffet, hingga Menu Set.
Baca Juga: Daftar Lengkap Paket Menu di Kinar Resto Bandar Lampung, Cek Yuk Harganya!
(Yar/P1)